Workshop Persiapan Materi E-Learning

Kamis, 20 Desember 2018 bertempat di Gedung Fakultas Lantai 3, telah diselenggarakan Workshop Pelatihan Materi E-Learning. Kegiatan ini diselenggarakan oleh UPT. Pengembangan Karir ITENAS dengan Fasilitator
Rio Korio Utoro, S.Kom.,M.T dan Galih Ashari R, S.Si.,M.T.

Dalam Pelatihan ini, fasilitator memperkenalkan Apps MELI (Mobile E-Learning Itenas) sebuat aplikasi e-learning yang dapat diakses oleh mahasiswa dan dosen Itenas yang berisi materi kuliah. Selain materi, mahasiswa juga dapat mengakses quiz dan tugas yang diberikan dosen tanpa perlu tatap muka. E-learning ini ditujukan sebagai aplikasi yang membantu dan menguatkan proses kegiatan belajar dan mengajar di ITENAS.

Selama pelatihan, Dosen diajarkan cara mengisi materi, quiz dan tugas pada applikasi tersebut. Aplikasi ini masih dalam tahap pengembangan dan pengenalan, dengan penguatan dan pengembangan di beberapa aspek minor, maka tidak lama lagi aplikasi ini sudah bisa ditayangkan dan diakses.

Dengan adanya aplikasi ini, diharapkan dosen dan mahasiswa ITENAS dapat terus bersaing dalam rangka menyambut Making Indonesia 4.0.

(Oleh Maugina)

Â