Itenas Perkuat Kapasitas Dosen Tetap Baru melalui Kegiatan Prajabatan bertema “Peran Dosen pada Tridarma Perguruan Tinggi”

Biro Sumber Daya Manusia Itenas mengadakan Kegiatan Prajabatan Bagi Dosen Tetap Baru. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memberikan bekal kepada para dosen baru tentang arah kebijakan umum, visi, misi dan nilai organisasi Itenas, maupun pemahaman tugas dan kewajiban Tridarma seorang dosen.

Karena Itenas paham betul bahwa, sebagai perguruan tinggi sudah selayaknya harus menjaga siklus dalam dirinya untuk selalu meng-upgrade diri baik dalam ranah infrastruktur, percepatan mahasiswa maupun ranah akademik bagi tenaga pengajarnya dalam hal ini dosen. Upgrade pada keahlian, jenjang akademik hingga regenerasi pada tenaga pengajar sangat vital pada tubuh institusi pendidikan tinggi. Sebab, dosen adalah hulu dalam arus berlangsungnya atmosfer akademik di perguruan tinggi.

“Inovasi dari Bapak dan Ibu dosen diharapkan dapat berkontribusi dalam proses hilirisasi” ujar Prof. Meilinda Nurbanasari, Ph.D. saat membuka Kegiatan Prajabatan di Gedung Rektorat Lantai 3 hari Kamis 20/10/2022. Beliau juga menyampaikan terima kasih karena telah memilih Itenas sebagai tempat berkarir dan mengingatkan bahwa selain mengajar, ada tugas lain sebagai dosen yang harus dilakukan dalam melaksanakan tridarma perguruan tinggi.

Kegiatan prajabatan dilaksanakan selama 1 (satu) hari dengan diikuti oleh 7 (tujuh) dosen tetap baru dalam bentuk pemaparan yang diberikan oleh sejumlah narasumber yang kompeten di bidangnya yaitu Bapak Tarsisius Kristyadi, S.T., M.T., Ph. D (Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan), Abinhot Sihotang, S.T., M.T. (Wakil Rektor Bidang Keuangan dan Umum), Dani Rusirawan S.T., M.T., Ph.D.( Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Inovasi, dan Kerjasama), Dr. Sulistyo Setiawan, Drs., M.Pd., Iwan Juwana S.T. M., EM., Ph. D. (Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat), dan Dwi aryanta, S.T., M.T. (Kepala Biro Sumber Daya Manusia).

Pada sesi pertama disampaikan beberapa paparan tentang peran dosen pada tridarma perguruan tinggi, dilanjutkan tata pamong, kode etik dosen dan kepegawaian. Pada sesi ke 2, topik yang diberikan terkait inovasi perguruan tinggi dan indikator kinerja dan target fakultas. Sedangkan sesi terakhir mengangkat topik berpikir kreatif, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat bagi dosen tetap serta jenjang karir dosen dan teknik operasional pendukung menjadi materi penutup dalam rangkaian kegiatan prajabatan ini.

Melalui kegiatan prajarabatan ini, diharapkan dosen tetap baru Itenas dapat mengemban tugas tridarma dengan baik dan memberikan kontribusi sebesar-besarnya bagi Itenas dan bangsa Indonesia.