Pembukaan Kegiatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara Mahasiswa Angkatan 2020 dan 2021 digelar di Gedung Serba Guna Itenas

Dalam rangka pembinaan soft skill kepada mahasiswa antara lain kerjasama, kemampuan berkomunikasi, disiplin dan pengembangan diri, Itenas melaksanakan kegiatan Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN) untuk seluruh mahasiswa Angkatan 2020, 2021, dan 2022.

Pembukaan kegiatan PKBN dilakukan pada 5 dan 6 September 2022 untuk mahasiswa angkatan 2020 dan 2021, dan tanggal 10 September 2022 yang akan datang untuk mahasiswa Angkatan 2022, bersamaan dengan sidang senat penerimaan mahasiswa baru. Kegiatan PKBN untuk mahasiswa angkatan 2020 dan 2021 ini akhirnya bisa terlaksana setelah tertunda akibat pandemi Covid-19.

Kegiatan PKBN merupakan bagian dari Sistem Kredit Kemahasiswaan (SKK) yang wajib diikuti oleh mahasiswa Itenas dengan nilai 8 satuan kredit kemahasiswaan (skk) dari total nilai 20 skk yang harus dipenuhi oleh mahasiswa selama menempuh Pendidikan Sarjana di Itenas.


Rektor Itenas saat memberikan sambutan pada acara pembukaan kegiatan PKBN di GSG Itenas

“Pembinaan Kesadaran Bela Negara bukan Militerisme!”, tegas Rektor Itenas, Prof. Meilinda Nurbanasari dalam sambutannya pada acara pembukaan. “PKBN dapat menumbuhkan sikap yang tangguh, cerdas dan memiliki rasa patriotisme dan cinta kepada tanah air”, lanjut Prof. Meilinda.


Briefing Kegiatan Lapangan Pembinaan Kesadaran Bela Negara Oleh Tim Pusdikif Pussenif Kodiklatad (5/9/2022)

Dengan predikat akreditasi unggul yang kini dimiliki oleh Itenas, Rektor Itenas berharap mahasiswa/i Itenas dapat menorehkan segudang prestasi mengharumkan nama baik Itenas di kancah nasional maupun internasional dan mampu bersaing dengan perguruan tinggi favorit lainnya yang juga terakreditasi unggul. “Anda harus bangga menjadi mahasiswa Itenas!”, seru Prof. Meilinda kepada seluruh mahasiswa/i yang hadir di Gedung Serba Guna Itenas.


Perkenalan BEM dan HMJ pada kegiatan PKBN.

Pada kesempatan ini juga dilakukan perkenalan seluruh pimpinan Itenas kepada mahasiswa/i, briefing untuk kegiatan di lapangan oleh tim dari Pusdikif Pussenif Kodiklatad, perkenalan dengan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ), dilanjutkan dengan perkenalan dan demonstrasi dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) yang ada di Itenas. Setelah itu, pemberian materi dilakukan di Prodi masing-masing.

Kegiatan PKBN kemudian akan dilanjutkan dengan kegiatan di lapangan selama 1 hari, bertempat di Pusdikif, Pussenif Kodiklatad, Cipatat Kabupaten Bandung Barat. Saat pelaksanaan kegiatan lapangan, tim dosen Itenas selalu berada di lokasi untuk melakukan pendampingan. Pelaksanaannya dibagi menjadi dua gelombang untuk setiap angkatan.