The Fifth International Conference of Indonesia Society for Remote Sensing (ICOIRS) and MAPIN Congress

Teknik Geodesi Itenas bekerja sama dengan berbagai lembaga mengadakan Konferensi
Internasional ICOIRS 2019 yang berjudul “The Revolution of Earth Observation For A Better Human
Life.” Acara ini merupakan ajang pertemuan para peneliti, pembuat kebijakan, dan praktisi dari
berbagai negara untuk berbagi wawasan tentang peluang teknologi penginderaan jauh dan
penerapannya dalam pengembangan ilmu pengetahuan serta solusi pembangunan di Indonesia
khususnya negara-negara di Asia Tenggara.

Acara ini sendiri dibuka oleh Rektor Itenas, Bapak Dr. Imam Aschuri, Ir., MT dan Ibu Dr. Dewi
Sartika, Ir., M.Si sebagai Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat mewakili Bapak Ridwan Kamil,
Gubernur Jawa Barat yang berhalangan hadir pada hari Selasa tanggal 17 September 2019 yang
bertempat di Hall Dayang Sumbi Kampus Itenas. Selain itu, rangkaian pembukaan acara ini dihadiri
oleh Kepala Badan Informasi Geospasial, Bapak Prof. Dr. Hasanuddin Z. Abidin. Dalam Sambutannya,

Beliau memperkenalkan tentang Informasi Geospacial dan penginderaan jauh, juga berbicara
tentang Kebijakan Satu Peta dan Satu Data Indonesia. Kebijakan ini bertujuan untuk mengatur
pengelolaan data dari Pemerintah Pusat dan Daerah untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan,
evaluasi dan pengendalian pembangunan.

Pada acara pembukaan ini juga dilaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman antara
Itenas, yang diwakili oleh Dr. Imam Aschuri, Ir., MT selaku Rektor Itenas, dengan Badan Informasi
Spasial yang diwakili oleh Prof. Dr. Ir. Hasanuddin Z. Abidin, M.Sc. selaku Kepala BIG. Selain Nota
Kesepahaman, ada juga perjanjian kerjasama antara Itenas, yang diwakili oleh Dr. Dewi Kania Sari,
Ir., MT, dengan MAPIN, yang diwakili oleh Prof. Dr. Ir. Dewayany Sutrisno. Nota Kesepahaman dan
Perjanjian Kerja Sama ini dibuat untuk saling mendukung dalam pendidikan, penelitian, dan
pengabdian kepada masyarakat.

Acara yang berlangsung selama 4 hari ini (17-20 September 2019) akan diisi oleh berbagai
pembicara dari berbagai negara. Acara ini diharapkan untuk dapat mengeksplorasi pengembangan
kebijakan dan pendekatan adaptasi praktis, dan berbagi strategi pengambilan keputusan untuk
mendukung kerja sama global dalam melestarikan bumi kita dan untuk kehidupan bangsa yang lebih
baik. (MA-BPKP & BK-INO)